Destinasi Wisata ala Venesia yang Ada di Jawa


pixabay
Saat berbicara soal liburan di sebuah kota atau desa terapung, orang-orang biasanya akan langsung teringat dengan Venesia di Italia. Wajar saja, Venesia memang merupakan kota terapung paling tersohor di seluruh dunia. Di kota terapung ini, pengunjung bisa menyusuri kanal menggunakan perahu tradisional yang disebut Gondola. Selain itu, Venesia juga dikelilingi lebih dari seratus bangunan kuno yang sangat futuristik dan Instagenic

Selain Venesia, ada satu lagi kota terapung yang sekarang menjadi hits di kalangan traveller dunia, yaitu Giethoorn yang ada di Belanda. Pemadangan yang tersaji di Giethoorn tak kalah indahnya dengan Venesia. Di sini, pengunjung juga bisa menelusuri kanal menggunakan perahu. Menariknya, desa terapung yang dijuluki ‘Venesia Dari Utara’ ini juga dinobatkan sebagai salah satu desa paling ramah lingkungan di dunia. Soalnya di sana tidak ada kendaraan bermotor yang lalu lalang sehingga bebas dari polusi

Tapi untuk berkunjung kedua kawasan wisata terapung tersebut, dibutuhkan biaya yang sangat besar. Hal ini jelas tidak jadi masalah untuk traveller yang high budget. Namun akan sulit untuk dijangkau buat kamu yang memiliki dana terbatas. Tapi tenang saja, untuk bisa merasakan sensasi liburan di kawasan terapung, kamu tidak perlu repot dan merogoh dana besar. Soalnya di pulau Jawa juga terdapat beberapa kawasan wisata terapung buatan yang keindahannya sedikit mewakili kawasan terapung di Italia dan Belanda. Kamu hanya cukup kunjungi agen yang Jual tiket secara online untuk memesan penerbangan ke pulau Jawa atau melalui jalur darat kalau kamu tinggal di pulau Jawa. Di mana sajakah tempat wisata ala Venesia yang ada di pulau Jawa tersebut, yuk simak ulasannya.

 
google
Puncak
Kawasan puncak yang berada di antara Kabupaten Cianjur dan Bogor memang terkenal memiliki tempat-tempat wisata yang menarik, salah satunya kawasan wisata Kota Bunga. Di sini, terdapat sebuah area wisata yang diberi nama ‘Little Venice’. Sesuai namanya, tempat ini pun menawarkan sebuah pemandangan yang bisa membawamu seolah sedang berada di Venesia, Italia. Di sini juga terdapat kanal yang bisa diarungi menggunakan Gondola. Kamu juga bisa melihat arsitektur-arsitektur bergaya Eropa yang sangat menawan. Saat berada di atas kanal, akan sulit membedakan antara Venesia yang asli dengan Little Venice ini karena pemandangannya sangat mirip. Karena keindahannya, banyak orang-orang yang datang kesini untuk berfoto.

Hebatnya lagi, konsep bangunan yang ada di Little Venice ini tidak hanya diadopsi dari gaya arsitektur Eropa saja. Di sana juga terdapat area yang masing-masing mewakili gaya arsitektur di negara yang berbeda seperti Jepang.

Mengingat lokasinya yang berada di puncak, udara di sekitar Little Venice pun sangat sejuk dan membuat siapa pun betah untuk berlama-lama di sana. Di sini juga tersedia fasilitas wisata yang cukup lengkap dan wahana bermain lainnya. Selain itu, di Kawasan Kota Bunga juga terdapat area wisata lain yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Jadi, kamu bisa mendapatkan paket wisata yang lengkap hanya dalam sekali liburan kesini.

Jika kamu ingin menghabiskan liburan di kawasan Venesia KW ini, sebaiknya kamu sudah memesan penginapan yang ada dekat kawasan puncak sejak jauh hari. Soalnya, kawasan ini akan selalu dipenuhi banyak pengunjung saat musim libur tiba. Lalu supaya kamu bisa mendapatkan hotel di Bogor dengan harga yang lebih murah, kamu bisa kunjungi situs Reservasi.com.


Museum Angkut Batu - Malang
Museum Angkut memang lebih dikenal masyarakat sebagai tempat yang menyajikan koleksi alat transportasi dari berbagai jaman. Namun di kawasan museum ini, ada juga kawasan wisata terapung yang menarik untuk dikunjungi. Tapi meskipun sama-sama terapung, konsep tempat wisata yang satu ini sama sekali tidak terinspirasi dari Venesia, melainkan dari pasar terapung yang ada di Kalimantan. Meskipun begitu, kamu tetap bisa merasakan sensasi mengarungi kanal buatan menggunakan perahu sederhana seperti di Venesia. Menariknya, kanal yang kamu susuri itu akan melewati berbagai area yang merepresentasikan keberagaman di Indonesia. Di area tersebut, berdiri bangunan-bangunan tradisional Indonesia seperti Nias, Betawi, dan sebagainya.

Menariknya, bangunan-bangunan yang ada di pinggir kanal itu tidak hanya sekedar bisa kamu pandangi. Kamu juga bisa berkunjung kebangunan-bangunan tersebut untuk berbelanja. Soalnya di sana terdapat berbagai pedagang souvenir dan makanan.

Pasar Apung Museum Angkut ini cocok untuk dikunjungi pada siang atau pun malam hari. Namun, sebaiknya kamu kunjungi pasar apung ini dari sore hingga malam. Soalnya ada aktifitas yang sangat menarik jika kamu berkunjung ke pasar apung ini pada malam hari, yaitu menaiki perahu dan berwisata kuliner sambil ditemani gemerlap lampu-lampu yang menghiasi kawasan ini.

Jadi sekarang kamu tidak perlu pergi jauh-jauh ke Eropa kalau ingin merasakan sensasi liburan di kawasan wisata terapung.





Back To Top