Panduan Memilih Hadiah Pernikahan untuk Sahabat

Panduan memilih hadiah pernikahan untuk sahabat - Pernikahan adalah salah satu momen paling membahagiakan dalam hidup. Semua orang pasti ingin mempersiapkan pernikahannya seapik mungkin untuk dikenang seumur hidup. Ketika sahabat kita menikah, tentu kita pun tidak ingin ketinggalan memberikan kejutan istimewa untuknya. Memberikan hadiah yang tepat akan melengkapi hari bahagia sahabat kita.

Namun kadang banyak orang yang bingung memberi hadiah apa untuk hari istimewa tersebut. Sehingga tidak jarang kita jadi sembarangan memilih atau hanya sekedar pemberian. Sayang kan kalau pemberian kita itu ternyata jadi barang yang ngga kepake sama pemiliknya. Misalnya, untuk hadiah ultah perempuan, eh kita milih mainan laki2 ya ngga nyambung.

Lalu gimana sih agar hadiah kita menjadi sesuatu yang berharga dan dikenang oleh sahabat? Kini kita tidak akan bingung lagi mempersiapkan hadiah pernikahan untuk sahabat. Karena kita bisa mengikuti beberapa panduan ini sebelum berburu hadiah :

Cari Tahu Dulu Benda-Benda yang Dibutuhkan Sahabat
Obrolan-obrolan ringan seputar persiapan pernikahan pasti membuat sahabat kita bercerita tentang barang yang sedang dibutuhkannya. Jadi, biasakan menyimak obrolan dengan baik sehingga kita bisa mengetahui kado apa yang kira-kira tepat untuk sahabat kita. Selain itu, kita juga bisa menanyakan hal-hal sepele seputar rencana sahabat kita setelah melangsungkan pernikahan.


Pilihan Hadiah Berupa Perabot Rumah Tangga
Hadiah berupa perabot rumah tangga akan membuat sahabat kita jadi semakin hemat. Pilihannya sangat beragam, mulai dari perabot dapur hingga perlengkapan kamar tidur. Pasangan yang baru menikah dan akan menempati rumah baru tentu merasa senang kalau diberikan perabot rumah tangga untuk melengkapi isi rumahnya.


Benda-Benda Couple Juga Bisa Menjadi Ide Istimewa
Variasi benda couple seperti jam tangan couple merek Casio akan melengkapi penampilan sahabat kita. Sahabat dan pasangannya pasti akan kelihatan semakin kompak dan bergaya dengan jam tangan couple tersebut. Tak perlu meluangkan waktu untuk berburu jam tangan di pusat perbelanjaan. Karena koleksi jam tangan Casio dan merek lainnya tersedia secara lengkap di MatahariMall. Kita tinggal mengakses situsnya untuk mendapatkan info dan daftar harga jam tangan yang hendak kita beli.

Paket Bulan Madu Istimewa Adalah Kejutan Luar Biasa
Paket bulan madu istimewa adalah kejutan luar biasa untuk pasangan pengantin yang belum merencanakan bulan madu. Kado yang satu ini bisa dipersiapkan secara kolektif (patungan) dengan sahabat lain. Sehingga sahabat kita yang akan menikah bisa merasakan sensasi perjalanan romantis bersama pasangannya.


Tanaman Hias untuk si Penyuka Tanaman
Tanaman hias kini sedang booming loh sebagai hadiah atau souvenir pernikahan. Bentuknya yang mini serta perawatan yang tidak begitu rumit menjadi daya tarik tersendiri. Untuk penyuka tanaman tidak salah jika memilih tanaman hias sebagai hadiah. Selain menambah koleksi tanaman dirumahnya, ia akan menjadi hadiah yang terus dikenang.

Keempat panduan ini tentu membuat kita jadi lebih kreatif menyiapkan hadiah pernikahan sahabat. Yuk tentukan dulu budget-nya dan bersiaplah memilih jenis hadiah yang paling istimewa.

Back To Top